Bandar Lampung: Ketua Umum MUI Lampung, Prof Moh Mukri mengajak untuk menyebarkan dan memviralkan kebaikan di era digital. Jangan sampai keburukan yang mendominasi dunia nyata dan maya.
“Setiap kita harus menjadi bagian dari terselenggaranya kebaikan, dan kebaikan jangan hanya diomongkan, kebaikan harus diviralkan,” katanya dalam acara halal bihalal pengurus MUI Lampung, Senin (15/4).
Ketua PBNU ini juga meminta pengurus MUI agar menjadi penyejuk dan pencerah dari berbagai masalah yang muncul di masyarakat. Masalah yang sering muncul karena perbedaan pandangan dan pilihan yang bersifat subjektif. “Perbedaan itu pasti ada karena sudah disebutkan dalam Al-quran, namun Allah telah meningkatkan perbedaan bukan untuk dipertentangkan, kita diingatkan untuk senantiasa bersatu dan tidak bercerai-berai,” jelasnya.
Ia juga mengingatkan bahwa MUI sebagai payung besar umat Islam, harus benar-benar dijadikan sebagai organisasi ulama yang mampu benar-benar mengayomi.
Sementara itu, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Lampung, Puji Raharjo menilai MUI adalah partner strategis, di antara peran yang dilakukan MUI bersama Kemenag adalah terkait menyikapi isu-isu keagamaan yang saat ini semakin kompleks seiring dengan perkembangan teknologi dan informasi.