Drs. KH. M. Noerullah Qomarudin AS, MH Terpilih Menjadi Ketua Umum MUI Lampung Utara

Share :

Bandar Lampung: Musyawarah Daerah (Musda) Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Lampung Utara ke VIII yang diselenggarakan pada 23/12/2020 berjalan dengan lancar dan menetapkan Drs. KH. M. Noerullah Qomarudin AS, MH sebagai Ketua Umum MUI Lampung Utara terpilih masa khidmat 2020-2025.

Sidang Pemilihan Ketua Umum MUI melalui Tim Formatur diimpin oleh H. Suryani M Nur dari MUI Provinsi Lampung.

Musda yang diselenggarakan di Masjid Ijtihadiyah tersebut dibuka oleh Asisten 2 Pemerintah Kabupaten Lampung Utara Ir. H. Azwar Yazid, MM.

Turut hadir dalam musyawarah tersebut Ketua Umum MUI Provinsi Lampung Dr. KH. Khairuddin Tahmid MH didampingi H. Suryani M Nur dan H.M. Supriyadi serta tokoh pimpinan Ormas Islam dan pondok pesantren. Hadir pula tokoh agama dari berbagai kecamatan di kabupaten Lampung Utara.

Bupati Lampung Utara dalam sambutannya yang dibacakan oleh Asisten 2 (Ir. H. Azwar Yazid MM) mengapresiasi atas dilaksanakannya Musda MUI ke VIII Lampung Utara tersebut. Harapan saya semoga Musda MUI ke-VIII Lampung Utara ini akan menjadi momentum dan sarana bagi kita untuk menjadikan kabupaten Lampung Utara lebih baik lagi kedepannya.
“Selaku pimpinan daerah beserta seluruh jajaran, saya akan mendukung berbagai kegiatan yang dilaksanakan MUI Lampung Utara sebagai mitra strategis pemerintah”, ujarnya.

Oleh karenanya kedepan, Pemkab Lampung Utara dan MUI akan lebih meningkatkan lagi sinergitasnya, karena kita sama sama memiliki tanggung jawab untuk memajukan kabupaten Lampung Utara agar terus maju berkembang dan lebih baik lagi, tuturnya.

Sementara Ketua Umum MUI Provinsi Lampung Dr. KH. Khairuddin Tahmid MH dalam sambutannya menjelaskan tentang peran dan tanggung jawab MUI. Peran MUI adalah sebagai pelayan umat (khadimul ummah) sekaligus sebaga mitra pemerintah (shadiqul hukumah). Menurut KH. Khairuddin yang juga Dekan Fakultas Syariah UIN Raden Intan Lampung bahwa kunci keberhasilan dalam melaksanakan peran itu adalah dengan konsistensi pengurus MUI dalam menegakkan prinsip (mabda’) dan garis organisasi (khittah) yang telah menjadi tradisi para pengurus MUI yang masih terus kita pertahankan.
“Selama prinsip ini menjadi pedoman (guidance), maka kepercayaan (trust) masyarakat dan pemerintah akan terjaga,” jelas dia.

Lebih lanjut KH Khairuddin berharap Ketua Umum MUI terpilih dan seluruh jajaran pengurus MUI Lampung Utara masa khidmat 2020-2025 akan mampu selalu Istiqamah. Sebab, MUI mengemban harapan Pemerintah dan masyarakat sebagai penjaga agama, sebagai sumber inspirasi dan landasan berpikir sekaligus kaidah. “MUI penuntun di dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara serta penjaga agama dari upaya-upaya penodaan,” ujarnya.

Ketua Umum MUI Lampung Utara terpilih Drs. KH. M. Noerullah Qomarudin MH yang juga pengasuh pondok pesantren Walisongo Kotabumi dalam sambutan perdananya mengatakan bahwa pasca terpilihnya saya sebagai Ketua Umum MUI Lampung Utara, dalam waktu dekat bersama Tim Formatur akan melengkapi struktur kepengurusan MUI Kabupaten Lampung Utara masa khidmat 2020-2025 (Andira Putri Isnaini)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *