Yudisium FISIP UTB Lampung Terapkan Protokol Kesehatan

Share :

Bandar Lampung: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Tulang Bawang Lampung telah sukses menyelenggarakan yudisium sarjana tahun 2020, (05/12/2020) bertempat di Aula kampus tersebut.

Dalam antisipasi menjaga jarak sesuai protokol kesehatan, acara dibagi dalam dua sesi, sesi pertama dimulai pukul 09.00 WIB sampai dengan pukul 11.00 WIB, dan sesi kedua dimulai pukul 14.00 WIB sampai dengan pukul 16.00 WIB dengan dihadiri oleh Rektor Dr. H. Agus Mardihartono, dan Wakil Rektor 1 Suhaimi S.Sos., M.I.Kom., dan Wakil Rektor 2 Dr. Hasan Basri S.Sos., M.Si., serta para Dekan di lingkungan kampus tersebut.

Rapat Senat dibuka oleh Ketua Senat FISIP UTB Lampung H. Suryani, dilanjutkan dengan pemaparan laporan kegiatan yudisium oleh Wakil Dekan FISIP Thabita Carolina S.Sos., M.Si. Dalam laporannya Thabita menyebutkan jumlah peserta yudisium FISIP UTB Lampung tahun 2020 ini sebanyak 156 orang dengan rincian 77 orang dari program studi ilmu komunikasi, 4 orang dari program studi administrasi bisnis, dan 75 orang dari program studi administrasi publik.

Kemudian kegiatan dilanjutkan dengan sambutan-sambutan yakni perwakilan alumni, dan sambutan Dekan FISIP UTB Drs. H. Achmad Moelyono MH, serta Rektor UTB Dr. H. Agus Mardihartono MM.

Dalam sambutannya, Achmad Moelyono berharap alumni FISIP UTB kelak mampuo mendapatkan pekerjaan yang layak dan sesuai dengan bidangnya. Sementara Rektor Agus Mardihartono dalam sambutannya mengatakan bahwa daya serap bidang kerja alumni FISIP lebih banyak dibidang pemerintahan, untuk itu saya berharap agar dapat menerapkan ilmu yang didapat dari kampus kedalam dunia kerja secara profesional dalam membangun good governance.

Acara dilanjutkan dengan pemberian penghargaan untuk lulusan terbaik tingkat program studi. Lulusan terbaik dari program administrasi bisnis diraih oleh Ratna Wulandari S.A.B., lulusan terbaik kesatu program studi ilmu komunikasi diraih oleh Sondang Apriani S.I.Kom., dan lulusan terbaik dari program studi administrasi publik diraih oleh Winda C, S.A.P.

Yudisium ditutup dengan penyerahan piagam yudisium serta penyerahan surat keputusan berisikan data Alumni periode kelulusan FISIP tahun 2020 dari Dekan FISIP kepada Rektor UTB Lampung. (Andira Putri Isnaini)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *