Bandar Lampung: Majelis Ulama Indonesia (MUI) Lampung menerima kunjungan Pimpinan Bank Indonesia (BI) Lampung, Kamis,(5/4/18), dikantor MUI Lampung komplek Islamic Center Rajabasa Bandar Lampung.
Rombongan BI yang dipimpin langsung oleh Kepala BI Budihantoro, disambut langsung oleh Ketua Umum MUI Lampung KH. Khairudin Tahmid beserta beberapa pengurus harian MUI.
Dihadapan pengurus MUI, Budihantoro menyatakan bahwa kunjungannya dalam rangka bersilaturrahmi sekaligus ingin bekerjasama menggandeng MUI dalam menjalankan program-program BI kedepan tentang ekonomi syari’ah, sekaligus memperkenalkan diri kepada pengurus MUI.
“Saya ingin menjalin silaturrahmi dengan kiai karena saya baru ditunjuk sebagai Kepala BI Lampung, yang sebelumnya saya bertugas di BI Banten,” katanya.
Lebih lanjut Budihantoro berharap kedepan akan ada program-program BI yang bisa disinergikan dengan MUI, terutama yang berkaitan dengan ekonomi dan UMKM, serta pengelolaan keuangan bagi pondok-pondok pesantren.
“Lampung pada tahun ini mendapatkan kehormatan menjadi tuan rumah Festival Ekonomi Syariah (FES) se-Sumatera, kami mohon dukungan dan kerjasamanya dari kiai dan semua pengurus MUI,” lanjutnya.
Selain itu, menyikapi masih banyaknya masyarakat, terutama pondok pesantren yang lebih condong kepada bank konvensional daripada bank syariah, BI kedepan ingin berusaha mensosialisasikan kepada masyarakat dan ponpes untuk bisa beralih kepada bank syariah. Selain itu juga BI kedepan ingin melakukan pelatihan atau TOT kepada pesantren-pesantren dalam hal melakukan pengelolaan keuangan, sehingga pesantren mampu mengelola keuangan dengan baik dan profesional. “Kami sangat membutuhkan bantuan dan kerjasama dari MUI untuk membantu mensosialisasikan program BI kedepan,” pungkasnya.
Menanggapi hal itu, Ketua Umum MUI Lampung KH. Khairudin Tahmid menyambut baik dan apresiasi atas kunjungan dan silaturrahmi yang dilakukan BI Lampung. “Pada prinsipnya apa yang bisa dilakukan oleh BI dan MUI secara bersama-sama, akan siap membantu,” katanya.
Lebih lanjut KH. Khairudin Tahmid menjelaskan bahwa MUI juga tengah fokus pada program yang digulirkan oleh ketua MUI Pusat KH. Ma’ruf Amin yakni arua Baru ekonomi Indonesia. Mudah-mudahan pada fokus iniĀ BI bisa bekerjasama dengan MUI merealisasikannya. Program arus baru ekonomi juga akan menjadi salah satu poin dalam kegiatan rakerda MUI mendatang. “Program Arus Baru Ekonomi Indonesia ini akan menjadi salah satu fokus kita dalam rakerda MUI akhir mei mendatang, sekaligus saya mengundang kepala BI agar bisa datang dan menjadi pemateri nanti,” harapnya. (Andira Putri Isnaini)